Tara Basro Bangga Dipercaya jadi Duta FFI 2019
TABLOIDBINTANG.COM - Tara Basro merasa senang dipercaya menjadi salah satu duta untuk gelaran bergengsi Festival Film Indonesia (FFI) 2019. Nantinya ia akan melakukan kampanye perfilman Indonesia kepada masyarakat, bersama duta-duta yang lain.
FFI tahun ini sendiri mengangkat tema #FilmBagusCitraIndonesia. Di ajang ini akan dipilih film-film dan kerja artistik terbaik sepanjang 2019.
"Senang sekali aku dapat kehormatan untuk dipilih jadi salah satu duta FFI, karena bisa dibilang PR-nya banyak ya. Salah satunya membangun kepedulian nggak hanya orang-orang umum saja, mungkin kebanyakan dari generasi saya sendiri dan ke bawah tentang seberapa pentingnya FFI," jelas Tara Basro di Kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Senin (23/9).
"Untuk Indonesia sendiri kita butuh punya standar di perfilman. Karena dari penjuriannya saja sangat selektif, sangat ketat untuk menilai film bagus itu seperti apa baik dari teknis dan estetikanya," tambahnya.
Tara Basro merasa bangga dipercaya menjadi duta karena ikut andil untuk perfilman Indonesia lebih baik lagi. Ia mengaku akan mengkampanyekan perfilman lewat media sosial, mengingat wadah itu yang kini disentuh banyak orang.
"Mungkin lewat sosial media ya karena itu paling mudah dicapai semua orang," imbuhnya.
Tara Basro akan mengajak masyarakat agar lebih peduli dengan perfilman nasional dengan cara menonton di bioskop. Bahkan hal itu menjadi yang utama untuk disosialisasikan Tara.
"Bagaimanapun itu salah satu hal fundamental yang harus dilakukan kita sebagai masyarakat Indonesia. Karena percuma kita udah bikin film bagus tapi enggak ada yang nonton. Kalau dilihat dari segi bisnisnya pun engga bisa berkembang," pungkas Tara Basro.
Selain Tara Basro, sejumlah aktor yang pernah meraih piala citra di penyelenggaraan FFI sebelumnya turut didapuk menjadi duta. Mereka adalah Laura Basuki, Chicco Jerikho, dan Gading Marten.
(tov/ari)